
Salah satu hal yang menjadi kebahagiaan tersendiri bagiku ditempatkan di Kota Ranai Kabupaten Natuna adalah, kesempatan untuk kembali menggeluti olahraga tenis lapangan.
Setelah sekian lama vakum dari tenis, akhirnya tahun 2020 kemarin mulai kembali ke olahraga tenis. Hal ini disebabkan karena komunitas tenis lapangan di Kabupaten Natuna lumayan aktif.
Setiap hari lapangan tenis Pemkab Natuna yang terletak di daerah Batukapal selalu terdapat kegiatan, baik latihan oleh remaja/pemula, maupun permainan/game tenis oleh para pemain tenis Kabupaten Natuna.
Para pemain tenis di kabupaten Natuna-pun terdiri dari hampir seluruh kalangan, mulai dari PNS dan Pejabat Instansi pusat/vertikal maupun daerah, pengusaha, pensiunan dan masyarakat umum lainnya.
Bagi seorang PNS Pusat yang ditempatkan di daerah yang jauh, dan juga kebetulan keluarga tidak bisa dibawa ke daerah penempatan, maka kegiatan tenis setiap sore adalah suatu pengisi waktu luang setelah menyelesaikan tugas-tugas kantor.
Mencari keringat, sekaligus membunuh rasa kebosanan dengan berinteraksi dengan sesama penggemar tenis hampir setiap hari tidak terasa menumbuhkan rasa kekeluargaan, dan juga sedikit meredakan kerinduan kepada keluarga yang jauh.