Besi yang Bengkok

Jalan-jalan Tuhan tidak terselami. Kemalangan yang dirasakan sebagai kesialan, ternyata memang bagian dari rencana Tuhan untuk meringankan beban penderitaan anak-anakNya. Beban penderitaan yang harus ditanggung manusia sebagai konsekuensi dari ketidaksempurnaan upayanya untuk berbuat kebaikan. Ia mengajarkan anak-anaknya bahwa untuk mencapai tujuan dan hasil yang baik, harus dilakukan dengan upaya dan usaha yang sempurna. Ketidakmampuan kıta… Read More Besi yang Bengkok

Ayah dan Ibu

Ayah dan Ibu, selamat pagi! Aku sering mengganggu tidurmu. Tangisanku menjeda istirahatmu. Rasa haus dan laparku kau turuti dengan sabar, kau jadikan tanggung jawab tanpa berkeluh kesah. Ayah dan Ibu, selamat siang! Permainanku adalah juga kesibukanmu. Sekolah, pendidikan dan pengetahuanku menjadi tujuan hidupmu. Cita-cita masa kecilku menjadi mimpi-mimpi di tidur malammu. Akan tetapi siang ini,… Read More Ayah dan Ibu

Salah Mengerti

Rambutmu yang putih beruban adalah mahkota yang celang cemerlang. Keusangan yang menjadi pertanda kearifan dan kebijaksanaan. Kerutan dan guratan di dahimu yang keriput merupakan pameran jejak pergulatan pemikiran yang hebat dan berkepanjangan. Berlaksa kalimat dan nasihat disarikan dan dititipkan kepada pemuda dan pemudi. Kalimat-kalimat perumpamaan dan perandaian yang menyembunyikan bermacam arti dan tujuan. Tetapi kami… Read More Salah Mengerti

Kekanak-kanakan

Masa kanak-kanak adalah suatu masa yang paling indah bagi kebanyakan manusia. Dunia seakan lebih terasa lebih indah pada waktu kita masih kecil. Banyak yang berpendapat hal itu karena pada masa kanak-kanak kita banyak melihat hal-hal baru yang membuat kita takjub. Banyak pengalaman pertama yang indah-indah. Akan tetapi sampai kita dewasapun sebenarnya banyak hal-hal baru yang… Read More Kekanak-kanakan

Kerinduan yang hakiki

Tahukah kamu apa kerinduan terdalam yang dimiliki manusia? Semua orang pernah mengalami perasaan rindu. Rindu adalah pengalaman batin manusia dimana manusia merasa kehilangan sesuatu yang sangat intim dan ingin hal itu hadir kembali di kehidupannya. Ingin kembali merasakan sesuatu yang dulu pernah menghangatkan perasaannya. Ingin kembali merasakan indahnya masa tertentu. Ingin melihat kembali hal sudah… Read More Kerinduan yang hakiki